Tak Berkategori  

BNNK Kab Musi Rawas Dukung Operasi Keselamatan Musi 2018

MUSIRAWAS, WI – Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Musi Rawas, lakukan tes Urine pada pengendara di jalan poros Agropolitan, Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Musi Rawas, Provinsi Sumatera Selatan, Kamis 15/3/2018.

Kepala BNNK Musirawas, Hendra Amoer menjelaskan, tes Urine itu dilakukan saat pelaksanaan Satlantas Polres Mura Gelar Operasi Keselamatan Musi 2018 yang dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Musi Rawas Akp. Budi Hartono, SH, SIK.

“Dalam Giat itu, BNNK Musi Rawas melakukan tes Urine pada pengendara saat giat Razia gabungan Satlantas Polres Musi Rawas dengan BNNK Musirawas dalam rangka pemberdayaan masyarakat anti narkoba”,  Kata Hendra Amoer

Pada kesempatan itu, Tim BNNK Musi Rawas yang dipimpin oleh Plh Kasi Pemberantasan, Bripka Afriandy, S.H diikuti  4 orang personil BNNK melakukan tes Urine pada 25 orang pengendara, dari ke 25 pengendara itu dinyatakan Negatif menggunakan narkoba.

“Kegiatan Giat ini bertujuan untuk  menjamin  keamanan dan kenyamanan bagi pengguna jalan raya, sekaligus mempersempit ruang gerak peredaran gelap narkoba serta menekan angka penyalahgunaan narkoba di wilayah Kabupaten Musi Rawas”, kata Kepala BNNK Mura.

Hendra Amoer berharap, dengan Giat ini, para pengguna jalan memahami akan bahaya penyalahgunaan narkoba. (Amsul/Msn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *