MUSIRAWAS, WI- Dalam rangka kemeriahan hari jadi Kabupaten Musi Rawas yang ke 75, Bupati Musi Rawas melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Musi Rawas, Provinsi Sumatera Selatan, gelar Syukuran HUT Kabupaten Musi Rawas dan Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1439 H/ 2018 M, Senin (23 April 2018).
Acara itu dihadiri penceramah ternama Ustad Subki Al Bukhori dari Jakarta yang bertempat di Desa Temuan Sari Kecamatan Muara Kelingi Kabupaten Musi Rawas, Senin, 23 April 2018.
Bupati Musi Rawas H. Hendra Gunawan mengajak masyarakat Musi Rawas untuk bersyukur dan bersabar sebagai kunci keberhasilan, banyak-banyak bersyukur bahwa apa yang diusahakan dan perjuangkan dapat berbuah keberhasilan kelak dikemudian hari kalau kita bersabar karena Hendra Gunawan pun tidak akan menjadi Bupati Musi Rawas kalau tidak berjuang dalam syukur dan sabar.
Dalam acara tersebut juga turut diberikan bantuan Sosial dana Rehab Pembangunan Mesjid Tahun 2018 Pimpinan Daerah Dewan Mesjid Indonesia (DMI) Kabupaten Musi Rawas kepada 9 Mesjid di Kabupaten Musi Rawas.
Adapun mesjid yang menerima bantuan di Kecamatan Megang Sakti diantaranya, Masjid Albaroqah Kelurahan Megang Sakti sebesar 50jt, Mesjid Almuhlisin, Desa Pagar Ayu sebesar 25jt.
Dan Mesjid di Kecamatan Muara Lakitan diantaranya, Mesjid Al Molek Kelurahan Muara lakitan sebesar 25jt, Mesjid Raudhatul Saadah Kelurahan Muara lakitan sebesar 50jt.
Sementara di Mesjid di Kecamatan Sumber Harta, Mesjid Al Mukhlisin, Desa Sukajaya, sebesar 25jt, Mesjid Almuttaqin, Desa Sukamulya Kecamatan Sumber Harta 20jt, Mesjid Qomarul Hidayah Desa Madang, sebesar 25jt.
Masjid di Kecamatan lainnya diantaranya, Mesjid Nurul Huda, Desa Sugih Waras, Kecamatan Suka Karya, sebesar 25jt dan terakhir Mesjid Jami’ Al Huda Desa Kali, Bening Kecamatan Tugumulyo sebesar 25jt .
Selalin itu juga diserahkan bantuan dari Baznas Kabupaten Musi Rawas kepada 105 masyarakat yang diserahkan langsung oleh Bupati didampingi Wakil Bupati beserta ketua Baznas Kabupaten Musi Rawas.
Ustad Subki Al Bukhori menyampaikan dalam ceramahnya, ada 4 point dalam kehidupan beragama yakni yang pertama rasa bersyukur, bersyukur telah diberikan kesehatan karena nikmat sehat mahal, apalagi nikmat iman percuma saja kita hidup di dunia ini kalau tidak memiliki iman seperti tertuang dalam surat Al Imron Ayat 1 “ harga iman lebih mahal daripada emas sepenuh dunia ini”. Kalau manusia meninggal dalam keadaan tidak beriman sungguh sangat merugi. Yang kedua bersabar orang yang sabar adalah orang yang dipilih allah, orang yang ditunjukan jalan lurus, yang ketiga yakni jadikan Alquran sebagai obat sebagai panduan dalam kita menjalani kehidupan dan terakhir melaksanakan perintah Sholat niscaya hidup kita akan tentram, damai karena sholat mampu membentengi diri kita dari perbuatan yang tidak baik, orang yang sholat itu jujur, tidak pendendam hatinya, pemaaf karena lisan berhias kalimat-kalimat toybah.
Diakhir ceramah Ustad Subki Al Bukhori menceritakan Peristiwa Isra’ Mi’raj adalah dua bagian dari perjalanan yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW dalam waktu satu malam saja. Kejadian ini merupakan salah satu peristiwa penting bagi umat islam, karena pada peristiwa ini Nabi Muhammad SAW mendapat perintah untuk menunaikan lima waktu sehari semalam
Peristiwa Isra’ Mi’raj terbagi dalam 2 peristiwa berbeda, dalam Isra’ Nabi Muhammad SAW “diberangkatkan” oleh Allah SWT dari Masjidil Haram hingga Masjidil Aqsa lalu Mi’raj Nabi Muhammad SAW dinaikkan ke langit sampai SidatulMuntaha yang merupakan tempat tertinggi disini beliau mendapat perintah langsung dari Allah SWT untuk menunaikan sholat lima waktu,”ujar Ustad Subki.
Hadir juga dalam acara tersebut Anggota DPRD Kabupaten Musi Rawas Alamsyah dan Wahyu, Forum Muspida Kabupaten Musi Rawas, Kepala Organisasi Perangkat Daerah, Ketua TP PKK Kabupaten Musi Rawas beserta Anggotanya, Para Camat, Kades di Wilayah Kecamatan Muara kelingi. (Nurul/Rilis Kominfo)